Iklan

iklan

Mahasiswa USK Runner Up Duta Seni dan Budaya Indonesia 2020, Ini Namanya

Infobandaaceh
Tuesday, January 12, 2021 | January 12, 2021 WIB Last Updated 2021-01-11T23:47:49Z

Irsyan Mulzana, mahasiswa D-III Teknik Elektronika dari Fakultas Matematik dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Syiah Kuala (USK) berhasil meraih juara tiga dalam Grand Final Pemilihan Duta Seni Dan Budaya Indonesia 2020.

Irsyan mendapatkan predikat sebagai Juara 3 Duta Seni dan Budaya Indonesia pada malam penganugerahan  yang digelar di The Keranjang, Kabupaten Badung, Bali, Sabtu, 19 Desember 2020 malam. 

Predikat juara tiga tersebut berhasil diraihnya setelah melalui serangkaian tes seperti deep interview, berkunjung ke Ekowisata Bali, Talent Show, Culture Show  dan speech di Top 5 Duta Seni dan Budaya Indonesia.

Saat proses seleksi, Irsyan berhasil menampilkan costume terbaik dengan tema “The Glory of Pinto Aceh” yang di rancang oleh Rahmat Muttaqin saat Culture Show Duta Seni Dan Budaya Indonesia 2020.

“Saya juga memperkenalkan seni dan budaya melalui costume dengan motif Pinto Aceh, Pucok Reubonh, Bungong Awan Sitangke, dan Bungong Gigoe Daruet yang dirancang oleh Rahmat Muttaqin,” katanya.

Irsyan menyampaikan bahwa dirinya merasa bahagia dan bersyukur atas gelar yang diraihnya itu.

Ia juga bangga bisa menjadi perwakilan dari Aceh dalam ajang bergengsi ini. Selama ini, Irsyan telah menekuni bidang tarik suara di Paduan Suara Mahasiswa Universitas Syiah Kuala.

Ke depan, ia ingin memperkenalkan kembali seni dan budaya Indonesia kepada generasi penerus bangsa.

Irsyan berharap agar generasi penurus bisa bangga dengan seni yang budaya yang ada di Indonesia, dan semakin peduli dan menjaga seni budaya Nusantara.

”Saya akan berusaha semaksimal mungkin dalam mempromosikan dan melestarikan kesenian, kebudayaan dan pariwisata Indonesia selama masa jabatan,” tegasnya.

Irsyan merupakan satu-satunya finalis yang mewakili Aceh di ajang pemilihan Duta Seni dan Budaya Indonesia 2020.

Sebelumnya, pada November 2020 lalu Irsyan berhasil masuk ke tahap grand final pada ajang ini sampai akhirnya ia berhasil mendapat juara tiga.

Kompetisi yang dinaungi oleh Bafa Management ini, merupakan sebuah kontes pemilihan role model tingkat remaja dalam bidang kesenian dan kebudayaan bertaraf nasional. (Humas USK)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Mahasiswa USK Runner Up Duta Seni dan Budaya Indonesia 2020, Ini Namanya

Trending Now

Iklan

iklan