Iklan

iklan

Damkar Kota Banda Aceh Bantu Lepas Cincin Tajul

Infobandaaceh
Thursday, June 23, 2022 | June 23, 2022 WIB Last Updated 2022-06-23T05:45:16Z
Banda Aceh – Berbagai upaya dilakukan Pemko Banda Aceh di bawah kepemimpinan Wali Kota Aminullah Usman dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada warga. Dalam hal ini Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) membantu melepaskan cincin di jari T. Tajul Fuzhari.

Adapun sekitar pukul 12.30 WIB petugas Piket Regu III telah melakukan penyelamatan pelepasan cincin di jari T. Tajul Fuzhari (14) warga Sibreh Kecamatan Suka Makmur Kabupaten Aceh Besar.

Kepala DPKP Kota Banda Aceh Muhammad Hidayat, S. Sos mengatakan petugas piket regu III menerima pelaporan via Nomor Darurat 0651-113 tentang adanya cincin yang sudah tidak bisa dilepas akibat pembengkakan jari tangan.

Lanjutnya, T. Tajul Fuzhari merupakan seorang pelajar Pesantren Ulee Titi yang mengeluh kesakitan pada jari tangan akibat cincin yang telah lama dipakainya.

Dalam hal ini, Tajul telah berusaha untuk melepaskan namun berbagai usaha tidak berhasil sehingga menelepon dan mendatangi Damkar Banda Aceh untuk meminta bantuan melepaskan cincin tersebut.

“Petugas meminta korban untuk datang ke posko induk Damkar di jalan Soekarno-Hatta No. 39 Gampong Geuceu Meunara, Kecamatan Jaya Baru, Kota Banda Aceh guna dilakukan upaya melepaskan cincin,” ujar Hidayat, Selasa (21/06/2022).

Tak butuh waktu lama, dalam kurun waktu beberapa menit petugas Rahmad Saputra berhasil melepaskan cincin dari jari tangan T. Tajul Fuzhari dan tidak ditemukan cedera pada jari saat proses pelepasan cincin.(TM/Hz)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Damkar Kota Banda Aceh Bantu Lepas Cincin Tajul

Trending Now

Iklan

iklan