Iklan

iklan

Polda Aceh Bersama Bea Cukai Aceh Amankan 100 Kg Sabu Senilai 200 Miliar

Infobandaaceh
Wednesday, December 1, 2021 | December 01, 2021 WIB Last Updated 2021-12-01T06:18:08Z
BANDA ACEH - Polda Aceh Bersama Bea Cukai Aceh berhasil mengungkap kasus narkotika jenis sabu seberat 100 kg jaringan internasional Indonesia - Malaysia, dalam bulan November 2021.

Barang haram ini diamankan pada dua lokasi yang berbeda yakni di Kecamatan Peusangan, Kabupaten Bireun dengan inisial tersangka (MD) serta di Kecamatan Surueh, Kabupaten Aceh Tamiang dengan inisial (DI) dan (H).


Penangkapan tiga tersangka beserta barang bukti ini dilakukan berdasarkan hasil laporan dari warga setempat.

Diketahui 100 Kilogram narkoba jenis sabu ini diselundupkan dari Malaysia melalui jalur laut dan akan didistribusikan ke seluruh Kabupaten dan/atau Kota yang ada di Aceh serta ke Provinsi Sumatera Utara.

Pengamanan satu tersangka dilakukan pada Selasa, (23-11-2021) di Kecamatan Peusangan, Kabupaten Bireun serta dua tersangka lainnya di Kecamatan Surueh, Kabupaten Aceh Tamiang. Pada Sabtu, (27-11-2021), kedua tersangka diamankan pada pukul 03.00 WIB pagi.


Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Ahmad Haydar, S.H., M.M. mengatakan untungnya jaringan ini bisa segera ditangkap dan 100 kg barang bukti berupa sabu berhasil diamankan.

Ahmad Haydar juga menyayangkan masih adanya peredaran sabu sebanyak itu di Aceh. Hal tersebut, tentu akan menjerumuskan ribuan generasi muda bangsa ini. Berkat pengungkapan ini, setengah juta atau 500 ribu generasi Indonesia terselamatkan.

Ia juga mengingatkan, agar seluruh masyarakat tidak menjadikan kurir, pemakai, atau pengedar sabu sebagai sebuah profesi atau pekerjaan.

Secara tidak langsung, kegiatan tersebut akan membunuh generasi-generasi kita secara masif. Polda Aceh bersama Bea Cukai akan terus melakukan pemantauan secara continue dan akan menindak secara tegas dan terukur para pelaku narkoba di Bumi Serambi Mekkah ini. 

"Menjadi pengedar narkoba bukanlah profesi. Itu sama aja membunuh generasi bangsa ini. Saya dan bapak Kakanwil Bea Cukai akan menindak tegas siapapun pelakunya," ucapnya tegas.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Polda Aceh Bersama Bea Cukai Aceh Amankan 100 Kg Sabu Senilai 200 Miliar

Trending Now

Iklan

iklan